TERNATE-PM.com, Camat Ternate Utara, Zulkifli mengajak seluruh Pemerintah Kelurahan, agar selalu menjaga Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtimbas) dimasing-masing kelurahan. Tidak hanya itu, dirinya juga meminta warga untuk selalu bersama-sama membangun komunikasi dengan pemerintah kelurahan, jika ada warga pendatang.
“Perlu kerja sama Pemerintah Kelurahan, Babinsa, Bahbinkamtibmas, dan RT/RW serta instansi terkait. Untuk melakukan koordinasi, jika ada warga baru yang tinggal dilingkungan masing-masing,” ungkap Zulkifli pada Posko Malut, Selasa (21/01/2020).
Dirinya mengajak warga, pemilik rumah kosan untuk ikut serta menjaga ketertiban dan nama baik kelurahan, sehingga hal-hal yang tidak diinginkan bisa dihindari.
“Kami berharap, agar kita semua dapat memonitori, sehingga kenakalan serta pergaulan bebas tidak berdampak merusak generasi-generasi kita. Namun, perlunya kesadaran serta rasa bertanggungjawab untuk bersama-sama mengontrol ketat dan terus berkoordinasi dengan seluruh RT/RW maupun tokoh Pemuda dan tokoh agama,” tutupnya. (wm01/red)
Tinggalkan Balasan