poskomalut, Bupati Rusli Sibua kembali berkunjung di Pulau Rao, tepatnya di Desa Posi Posi Rao.
Kehadiran orang nomor satu di Morotai itu sekaligus berdiskusi dengan masyarakat, para kades dan pengurus koperasi merah putih.
Selain berdiskusi, Rusli juga diundang untuk menghadiri Perayaan Natal yang diprakarsai langsung Camat Pulau Rao.
Dalam perbincangan tersebut, bupati menyampaikan pesan penting kepada seluruh masyarakat agar senantiasa menjaga kerukunan, toleransi, dan kebersamaan antarumat beragama.
Menurutnya, persatuan dan keharmonisan merupakan modal utama dalam membangun daerah, khususnya di wilayah kepulauan seperti Pulau Rao.
“Kita harus terus menjaga kerukunan dan saling menghormati antarumat beragama, karena kebersamaan adalah kekuatan kita dalam membangun Pulau Morotai,” ucapnya, Selasa (30/12/2025).
Perayaan Natal ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat, serta memperkuat nilai-nilai toleransi dan persaudaraan di tengah keberagaman warga Pulau Morotai.

Tinggalkan Balasan