TOBELO-PM.com, Pasangan Bakal Calon (Balon) incumbent Frans Manery- Muchlis Tapi Tapi (FM Mantap) berhasil mendapat SK Rekomendasi Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di Halmahera Utara. SK tersebut langsung diberikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem kepada FM Mantap, tanpa mahar politik.
Penyerahan surat rekomendasi dengan nomor 004-SI / DPP – NasDem / I / 2020 yang ditanda tangani oleh Ahmad H.M Ali, selaku Ketua Tim Pilkada Pusat serta Willy Aditya, selaku Sekretaris Tim Pilkada Pusat diserahkan Ketua DPW Partai NasDem Maluku Utara, Ishak Naser berlangsung di kegiatan ‘NasDem Days 2020’ yang digelar di Makassar pada tanggal 25-26 Januari 2020.
Ketua DPD NasDem kabupaten Halut, Erasmus Kulape membenarkan bahwa DPP NasDem telah mengeluarkan SK rekomendasi usungan kepada Paslon bupati dan wakil bupati Halut di Makassar Sulsel.
Menurutnya, Partai NasDem selalu mengedepankan politik tanpa mahar, sehingga pasangan yang diusung NasDem tidak mengeluarkan uang untuk mendapatkan rekomendasi partai. “Sejak awal pemilu Ketua Umum, NasDem Surya Paloh telah menegaskan dan menawarkan politik tanpa mahar,” ujarnya.
Selain itu, Kulape mengatakan, rekomendasi diberikan ke Frans-Muchlis karena pasangan incumbent ini sudah teruji selama lima tahun menjabat.
“Biasanya incumbent itu jarang bersatu kembali. Namun, kembali bersatu berarti suatu indikasi pemerintahannya cukup baik. Ini salah satu poin utama rekomendasi keluar,” jelasnya.
Kedua pasangan ini tambah Kulape dalam survei yang dilakukan oleh lembaga survei menempatkan pasangan Frans-Muchlis pada posisi teratas dari bakal calon bupati dan wakil bupati yang lain. “Karena itu, NasDem memberikan dukungan penuh kepada pasangan incumbent apalagi wakil bupati merupakan kader terbaik NasDem, ” tandasnya.
Ia menambahkan, selain Partai NasDem, pasangan Frans-Muchis juga telah melakukan pendaftaran dan pengembalian berkas sebagai bakal calon bupati dan Wakil bupati ke beberapa partai politik. “Seperti Partai, PDIP, PKPI, Hanura, PPP hingga Partai Golkar untuk memuluskan niatan dua pimpinan daerah ini, melanjutkan pembangunan di kabupaten Halut untuk menjadi lebih baik,”akhirinya. (mar/red)