TERNATE-PM.com, Gugus Tugas Provinsi Maluku Utara kembali melakukan rapid test disuruh kabupaten/kota. Kegiatan rapid tes tersebut merupakan salah satu upaya pencegahan penyebaran Covid-19, untuk itu di harapkan kepada seluruh masyarakat Malut untuk mengikutinya.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Utara, dr. Idhar Sidi Umar dalam rilisnya menjelaskan, Hingga saat ini Kamis (16/4/2020) sudah ada 744 warga di Maluku Utara menjalani pemeriksaan rapid test Virus Corona Covid-19. Dari hasil pemeriksaan menggunakan alat itu terdeteksi 57 orang rekatif dan 687 tidak positif alias non reaktif.

Lanjut dr. Idhar, dari data tersebut, didapati sebanyak 57 orang reaktif dengan status 15 Orang TanpaGejala (OTG), 13 Orang Dalam Pemantauan (ODP), 1 Pasein Dalam Pengawasan (PDP) dan 28 pelaku perjalanan dari daerah terjangkit.

Idhar menjelaskan, hasil reaktif (atau terdeteksi positif) rapid test ini bukan akhir dari pemeriksaan. Hasil ini masih akan diuji lewat pemeriksaan lanjutan terkait sampel yang dikirim ke laboratorium di Makassar.

Idhar berharap pers dapat membantu pemerintah mempublikasikan perkembangan Covid-19 di Maluku Utara secara benar sehingga masyarakat dapat mengetahui dan tindak bingung dengan informasi perkembangan covid-19. Tim gugus tugas Covid-19 turut berterima kasih kepada masyarakat yang telah berperan aktif mendukung pemerintah dalam upaya penanganan Covid-19. (Ris/red)