TERNATE-pm.com, Lembaga PUKAT (Pusat Kolaborasi Riset Maluku Utara) merilis hasil survei pemilihan calon wali kota dan wakil wali kota (Pilwako) Ternate 2024.

Dalam rilis tersebut menyebutkan, jika pilwako dilakukan sekarang maka pasangan nomor 4 Sahril Abdulrajak-Makmur Gamgulu keluar sebagai pemenangnya dengan elektabilitas 41,58%.

Sahril-Makmur unggul atas tiga rival politiknya, masing-masing paslon nomor urut 2 Tauhid Soleman-Nasri Abubakar di urutan dua dengan elektabilitas 35,67%, disusul paslon nomor urut 3 Erwin Umar-Zulkifli Hi.Umar sebesar 14, 00% dan paket nomor urut 1 Santrani-Bustamin yang hanya meraih tingkat elektabilitas 4,75 %.

Pemilih yang belum menentukan pilihan (undecided voter) masih 4%.

Diterangkan PUKAT “Survei dilakukan tanggal 3 – 12 November 2024. Pelaksanaan survei pada wilayah Kota Ternate yang meliputi 8 kecamatan dengan populasi survei adalah WNI berusia ≥ 17 tahun atau yang telah menikah. Jumlah sampel 1200 responden dengan margin error 2,7 % pada tingkat kepercayaan 95 %”.

Survei menggunakan metode multistage random sampling dengan teknik pengumpulan data, wawancara tatap muka responden menggunakan kuesioner.

Mag Fir
Editor