poskomalut, Tahun ini, Pemerintah Daerah (Pemda) Morotai bakal membangun drainase di Desa Muhajirin, Morotai Selatan (Morsel).
Pembangunan drainase tersebut untuk menjawab keluhan warga yang selama ini sering terendam banjir saat curah hujan tinggi maupun kiriman air dari desa tetangga.
Pembuatan drainase itu difokuskan pada dua titik. Yakni di kompleks Telkom dan Tugu Bintang.
“Dari pemerintah daerah akan buat Drainase disepanjang jalan Telkom sampai di Tugu Bintang untuk mengantisipasi air dari Darame menuju Muhajirin,” ungkap Kepala Dinas PUPR Pulau Morotai, Fahmi Usman, Selasa (13/1/2026).
Menurutnya, selain kebijakan membuat drainase, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak BWS Provinsi Maluku Utara untuk pembangunan drainase di Desa Gotalamo.
“Jadi drainase dari Pemda dan Balai Provinsi terkonek pembuangan air lansung ke pantai Daruba. Terus untuk Muahijirn punya pembuangnya rencana ke arah mangrove. Ini langka antisipasi kedua supaya ketika air pasang pembuangan sistem drainase buka tutup,” terangnya.
“Tapi Kalau anggaran daerah cukup maka untuk Muhajirin kami akan tambah satu Pompa lagi. Tapi kami berharap dengan langkah ini drainase dari Desa Darame bisa ada perkembangan mengantisipasi banjir di Muhajirin. Kalaupun itu tidak mampu lagi maka penambahan satu pompa lagi,” sambung mantan Kabag Pemerintahan.
Ia menambahkan, dengan segala keterbatasan anggaran, Pemda Morotai tetap berupaya yang terbaik untuk pelayanan masyarakat. Salah satunya solusi penanganan banjir di Desa Muhajirin.

Tinggalkan Balasan