WEDA-PM.com, Suasana duka menyelimuti Kota Weda, Kamis (9/1/2020) kemarin, disaat Pemerintah Halmahera Tengah (Halteng), melepas jenazah almarhum Chaidir Djafar di Pelabuhan Kota Weda. Pelepasan dipimpin langsung Bupati Edi Langkara didampingi Wakil Bupati Abd. Rahim Odeyani bersama seluruh pimpinan SKPD disaksikan ratusan masyarakat yang memadati pelabuhan Kota Weda. Jenazah diberangkatkan di Pelabuhan Kota Weda menuju Desa Banemo, Kecamatan Patani Barat, sekira pukul 12.00 WIT, Kamis (9/1/2020).

Bupati Edi Langkara dalam sambutannya menyampaikan, Pemerintah daerah dan seluruh masyarakat Halmahera Tengah menyampaikan rasa duka yang sangat mendalam atas wafatnya kakanda Chaidir Djafar.

 “Almarhum adalah putra terbaik di daerah ini. Ia telah meniti karier sejak beliau merantau di tanah Papua.  Dua kali menjadi Anggota DPRD Papua Barat dan kemudian dua kali menjadi anggota DPD RI. Sebelum memangku jabatan sebagai pejabat Negara, beliau juga dikenal luas oleh masyarakat di Indonesia Timur,” ujar Bupati. Apa yang kita saksikan ini adalah kuasa Allah dan kita tidak berdaya dengan apa yang menjadi kehendaknya.  

Dikisahkan beberapa hari yang lalu ia bersama Wabup dua kali menjenguk almarhum di Rumah Sakit di Jakarta.  “Kami berencana untuk memberangkatkan almarhum ke Malaysia, namun karena sakit, keterangan medis almarhum tidak bisa diberangkatkan. Oleh karena itu seluruh hadirin dan Jamaah pelayat sekalian bahwa kekuatan dan upaya kita semua sudah maksimal untuk mengangkat penyakit atau pengobatan penyakit yang diderita almarhum. Namun karena Allah berkehendak lain. 

“Mudah-mudahan, kita semua yang ditinggalkan mengambil hikmahnya bahwa kuasa Allah tidak bisa kita hindari. Upaya kita sudah maksimal baik pemda, anak dan istri keluarga tetapi Allah berkehendak lain dan ini semua harus kita ikhlas dan menerima supaya memberangkatkan almarhum kehariban Allah SWT,” terang Bupati sambil menitikan air mata. Kita semua berharap yang datang ini mendoakan Alamarhum kiranya nanti kembali kehariban Allah SWT menjadi orang yang khusnul khatimah.

“Kita semua doakan dan atas nama pemda Halteng mengucapkan selamat jalan, selamat mengahadap kehariban Allah SWT, semoga almarhum mendapat tempat yang layak di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan kami mohon untuk bersabar untuk menerima cobaan itu, karena semua kita akan sama, menuju jalan yang sama karena itu kepada kita semua yang hadir hari ini mari sama-sama kita berdoa,” ucapnya. (msj/red)