TIDORE-PM.com, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Tidore Kepulauan (Tikep) tengah mempersiapkan rencana pelunasan tunggakan pembebasan lahan dan tanaman tahun 2019,  yang sudah dialokasikan melalui APBD induk tahun 2020.

“Kita akan selesaikan tunggakan pembayaran lahan tanaman yang belum dilunasi Pemkot tahun 2019,” ungkap Kepala Dinas Perkim Kota Tikep, Muslihin kepada Posko Malut saat ditemui, Senin (13/01/2020).

Menurut Muslihin, dari total anggaran yang disetujui Rp 1,9 milliar, yang difokuskan pembayaran tunggakan di Kelurahan Kalodi, Tosa, Topo dan lahan embung Gurabati. “Ini belum termasuk beberapa lahan lainya, baik itu tunggakan dan lahan baru sebab dari anggaran ini belum cukup menangani secara keseluruhan ,’’ ujar Muslihin.

Adapun pembayaran lahan baru, tahun ini dari angaran diatas termasuk rencana pembangunan patung Sultan Nuku, dengan pembiyaan fisik melalui dana APBN, tetapi lahan disiapkan Pemerintah daerah dan rencana pembayaran bangunan kantor Badan Pendapatan daerah (Bapenda) Tidore. (mdm/red)