TERNATE-PM.com, Reses Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara (Malut),  Hi. Muhammad Hasan Bay di Kecamatan Ternate Barat (Tebar), disambut gembira warga di Kecamatan Tebar.

Kedatangan politis Golkar ke Tebar ini, guna menyerap aspirasi warga ditujuh Kelurahan se Kecamatan Tebar, terkait infastruktur pembagunan dan ekonomi di wilayah Tebar.

“Kami Pemerintah Kecamatan Tebar memberikan apresiasi penuh serta berterima kasih. Karena reses yang dilakukan di kantor Tebar dan dihadiri tujuh Pemerintah Kelurahan, serta masyarakat  merupakan kesempat besar untuk menyampaikan berbagai potensi baik dari sisi ekonimi serta lainya,” ungkap Camat Tebar, Fahmi Basa Amin Pada Posko Malut, Selasa (17/12).

Hi. Muhammad Hasan Bay dihadapan warga, dirinya mengaku, memilih reses di Kecamatan Ternate Barat, karena dirinya mengoptimalkan potensi untuk kesejahteraan masyarakat di Ternate Barat dan juga Ternate Utara.“Kenapa saya memilih reses di Kecamatan Tebar, karena saya prioritaskan di Kecamatan Utara sampai Tebar. Seperti saya katakan tadi, saya yakin dan percya Kota Ternate perkembagan lebih jauh dari sembilan Kabupaten Kota,” ujar Hasan Bay.

Dirinya mengatakan, wilayah Tebar memiliki potensi dari segi ekonomi, maupun parawisata. Ini harus diperhatikan dan dikembagkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, sehingga menjadi pendapatan dan memiliki nilai ekonomis.

“Untuk bagaimana merampungkan strategis di Tebar ini, serta keinginan mereka terkait dengan produk pasar akan saya lakukan semampu saya di Provinsi, karena itu telah menjadi bagian dari tugas. Karena tujudan dari resers adalah menampung aspirasi masyarakat dan akan saya perjuangkan. Oleh karena itu menjadi harapan besar, agar Tebar menjadi titik simpul ekonomi, kita bisa melihat sendiri banyak potensi ekonomi seperti cabe, tomat dan masih banyak lagi yang harus diperhatikan sehingga memiliki pendapatan para pertanian. Karena kita melihat suplai bahan pokok banyak dari luar Kota Ternate,” tutupnya. (wm01/red)