MOROTAI-PM.com, Pemerintah Daerah (Pemda) Pulau Morotai telah merancang untuk melakukan pembentukan dua kecamatan baru yakni Kecamatan Kota Daruba yang ibu kotanya dipusatkan di Desa Gotalamo dan Kecamatan Morotai Selatan, dengan ibu kota Daeo.”Jadi Kecamatan Morotai Selatan ini akan dibagi menjadi dua kecamatan yaitu Morotai Selatan dan Kota Daruba. Untuk Daruba kecamatannya Gotalamo dan Morotai Selatan ibu kotanya Daeo,”jelas Kepala Bagian Hukum Setda Pulau Morotai, Sulaiman Basri, kepada awak media, Senin (6/1/2020).
Sebagai langkah cepat pihaknya telah membuat rancangan peraturan daerah dan bakal diusulkan ke DPRD serta tahapan dan mekanisme lanjutannya, karena pemda juga berharap tahun ini sudah harus direalisasi.”Rancangan perdanya sudah dibuat, tinggal kita usulkan ke DPRD untuk dibahas dan disahkan menjadi perda. Kalau memang disetujui DPRD, selanjutnya tinggal diajukan ke pemprov Malut dan Kemendagri. Targetnya tahun ini harus tuntas,”terangnya.
Sulaiman mengatakan skema yang telah difinalisasi yakni Kecamatan Morsel akan membawahi 9 desa, sedangkan Kecamatan Daruba membawahi 15 desa.”Dari Desa Wawama sampai Daeo itu masuk Morotai Selatan. Ibu kotanya di Daeo. Sedangkan Kecamatan Kota Daruba wilayahnya dari Desa Juanga sampai Pilowo, ibu kotanya Gotalamo,” terangnya.(ota)
Tinggalkan Balasan