MOROTAI-PM.com, Wakil Bupati Kabupaten Pulau Morotai Asrun Padoma, Rabu (15/04/2020), melakukan pemantauan dan sosialisasi disejumlah bagian dan SKPD di lingkup Pemkab Morotai. Pemantauan dan sosialisasi ini, terkait pencegahan Covid-19 dengan menggunakan masker, sekaligus memonitoring kesiapan sejumlah petugas di hotel dan penginapan yang bakal dijadikan tempat pasien Covid-19.

Berdasarkan pantauan koran ini, wakil Bupati memantau penggunaan masker oleh pegawai di ruang Sekda. Dirinya mendapati ada pegawai yang tidak menggunakan masker sekaligus menanyakan alasan tidak menggunakan masker. Disejumlah ruangan juga sama, para pegawai tidak menggunakan masker. Bahkan, para pegawai itu juga masuk bagian dari tim yang menangani para warga yang dikarantina.

“Yang dapat itu hanya tim medis, kami tidak dapat masker, padahal kami juga berurusan langsung masyarakat yang dikarantina,” ungkap salah satu petugas didepan Wakil Bupati Morotai.

Mendengar itu, Asrun langsung terkejut dan meminta agar segera mengambil masker. “Maskernya sudah ada di Morotai, nanti kami hubungi di dokter Tony, sekarang ini saya dengar berita katanya virus itu juga lewat uang, jadi misalnya ambil atau transfer uang di ATM harus pakai sarung tangan atau yang lainnya sehingga aman dan demi kita semua,” katanya.

Usai memantau disejumlah SKPD, Asrun langsung bergerak cepat melakukan pemantauan di penginapan dan hotel. Disana, dirinya juga mendapat keluhan yang sama, bahkan salah satu tim kesehatan mengeluhkan soal masker itu.

Saat memantau, Asrun juga membawa anti septik atau hand sanitizer, sehingga dirinya langsung menyemprotkan ke tangan para petugas termasuk para pegawai.

“Kami harap pemakaian masker itu juga penting dalam rangka keselamatan kita semua,” tutupnya. (ota/red)