BPBD Ternate Bakal Tinjau Longsor di Belakang Jatiland Mall
TERNATE-PM.com, Terjadinya cuaca ekstrim beberapa hari kemarin di Kota Ternate, Maluku Utara (Malut), mengakibatkan longsor di beberapa pesisir pantai di Kota Ternate. Seperti terjadinya di area belakang Jatiland Mall, Kecamatan Terante Tengah. Namun hal tersebut langsung disikapi BPBD Kota Ternate dengan berancana melakukan peninjauan ke lokasi longsor.
"Ini kan lagi cuaca ekstrim, sehingga memang itu terjadi longsor maka kita akan lakukan peninjauan langsung ke lokasi," kata Kepala BPBD Kota Ternate, Arif Gani, kepada poskomalut.com, Kamis (4/2/2021).
Menurutnya, jika nanti sudah lakukan peninjauan ke lapangan, akan dilanjutkan dengan pengambilan langkah-langkah pasti terkait pemulihan dan lainya.
"Tentunya hal ini akan melalui kajian-kajian dan perhitungan perencanaan," ujarnya. (tal/red)
Komentar