Camat Ternate Tengah Imbau Kantor Lurah Tingkatkan Pelayanan

Camat Ternate Tengah, Abd Haris

TERNATE-PM.com, Camat Ternate Tengah, Abd Haris  imbau seluruh Pemerintah Kelurahan mengutamakan kedisiplinan kerja, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Pasalnya, tahun 2019 lalu, pelayanan belum begitu maksimal, sehingga 2020 harus lebih ditingkatkan lagi. "Saya tegaskan pada seluruh Pemerintah Kelurahan serta stafnya, agar benar-benar progres terhadap kerjanya. Karena kita telah diberikan kepercayaan untuk mengutamakan pelayanan masyarakat," kata Abd Haris saat ditemui Posko Malut, baru-baru ini.
Dirinya menyebutkan, akan serius mengontrol jam masuk kerja semua pegawai di kantor lurah, sehingga pelayanan ke masyrakat tidak terlambat. "Ketika kedisiplinan ini telah dilakukan oleh seluruh Pemerintah, maka lebih mempermudahkan urusan administrasi serta identitas kependudukan di masing-masing Kelurahannya," jelasnya. “Kedisiplinan seorang ASN dapat dijadikan pedoman pekerjaan yang harus diutamakan untuk pelayanan ke masyarakat," tutupnya. (wm01/red) 

Komentar

Loading...