Gerak Cepat, BPBD Malut Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Halsel
LABUHA-PM.com, Gempa berkekuatan 5,2 Mg yang menimpa masyarakat Kabupaten Halmahera (Halsel) pada Jum'at (26/2/2021) tadi malam langsung medapat perhatian khusus Badan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Provinsi Malut dengan bergerak cepat dengan memberikan sejumlah bantuan terhadap korban terdampak.
Kepala BPBD Provinsi Maluku Utara, Yunus Badar mengatakan, hari Pihaknya bergerak menuju Halsel untuk mengantarkan bantuan logistik dengan melintasi jalur Sofifi-Saketa menggunakan tiga unit mobil BPBD.
"Kita melintasi jalur Sofifi-Saketa terus menumpangi kapal very ke bacan dengan menggunakan 3 mobil pengantaran bantuan," katanya, Sabtu (27/2/2021).
Diketahui, gempa yang berkekuatan 5,2 Magnitudo tersebut mengguncang sebagian wilayah Halmahera Selatan sekira pukul 20.02 wit. Pada pukul 22.52 wit dan pukul 05.34 wit terjadi lagi gempa susulan dengan masing-masing berkekuatan 3,7 mag dan 3,5 magnitudo.
Sejauh ini data yang diterima poskomalut.com, dari BPBD Halsel, terdapat kurang lebih 109 rumah yang mengalami kerusakan tersebar di dua kecamatan yakni Kecamatan Bacan dan Bacan Selatan. (Bar/red)
Komentar