Panwaslu Wasile Timur Sambangi Pokja Pembentukan PPS Haltim

Pimpinan Panwaslu Kecamatam Wasile Timur, Basar Harisun dan Bambang Pais mendatangi tim pokja pembentukan PPS di Kecamatan Wasile Timur

WASILE-PM.com, Komisi Pemilihan Umum, Kabupaten Halmahera Timur, resmi membuka pendaftaran Panitia Pemungutan Suara (PPS), dalam rangka Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, Kabupaten Haltim, tahun 2020.

Jajaran Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) diinstruksikan oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Haltim, guna mengawasi jalannya proses pembentukan PPS se Haltim, maka Panwaslu Kecamatan Wasile Timur, langsung melakukan pengawasan di lapangan, seperti halnya pembentukan PPK zona Wasile baru-baru ini.

"Rabu (19/02/2020) hari ini, memasuki hari kedua pendaftaran pembentukan anggota PPS. Jadi Panwaslu Kecamatan Wasile Timur melakukan pengawasan,"kata, Kordiv PHL Panwaslu Kecamatan Wasile Timur, Basar Harisun.

Zhar, sapaan akrab Kordiv PHL juga meminta kepada pokja pembentukan PPS, terutama di Kecamatan Wasile Timur, memperhatikan rekam jejak calon anggota PPS.

"Pada prinsipnya, rekam jejak sangat penting dalam pembentukan anggota PPS. Maka Panwaslu Kecamatan Wasile Timur, tetap akan melakukan pengawasan selama proses pembentukan anggota PPS,"tuturnya.

Ia menambahkan, dalam tahapan pengawasan proses pembentukan anggota PPS, Panwaslu Kecamatan Wasile Timur mengacu pada alat kerja pengawasan.

"Pimpinan kita di Kabupaten, terus mengingatkan jajaran Panwaslu Kecamatan, agar intens melakukan pengawasan baik itu PPK dan PPS dengan menggunakan alat kerja pengawasan pembentukan PPS yang saat ini telah berlangsung,"pungkasnya.

Sekedar diketahui, Pimpinan Panwaslu Kecamatan Wasile Timur yakni Kordiv HPP Bambang Pais dan Kordiv PHL Basar Harisun diterima langsung oleh ketua Pokja Pembentukan anggota PPS pada KPU Haltim, Sukri Abdullah. (red)

Komentar

Loading...