Rekrutmen Panwascam Haltim, Bawaslu Proritaskan Alamat Domisili
MABA-PM.com, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Halmahera Timur, mulai melakukan sosialisasi perekrutmen Panitia Pengawas Pemiluhan Umum (panwaslu) tingkat kecamatan se Haltim. Dalam proses perekrutemen Panwaslu kecamatan, Bawaslu Haltim mengutamakan peserta berdomisili sesuai alamat Kartu Tanda Penduduk (KTP). "Walaupun diisyaratkan ber KTP pada wilayah Kabupaten setempat, akan tetapi kita prioritaskan sesuai alamat domisili di kecamatan,"kata, ketua Bawaslu Haltim, Suratman Kadir kepada Posko Malut, Selasa (19/11/2019).
Alasannya, karena putra daerah lebih tahu tentang
kultur dan kearifan masyarakat setempat. Kecuali kecamatan yang kurang pelamar
pada saat pendaftara atau tidak memenuhi kuota 2 kali kebutuhan maka di masa
perpanjangan pihakanya memberikan kesempatan pada pendaftar di kecamatan yang
lain untuk mengisi kuota tersebut. "Mekanisme perekrutan Panwaslu
kali ini berbeda dengan pemilihan sebelumnya, dimana akan dilaksanakan secara
online dan tes wawancara jadi secara otomatis peserta yang lolos administrasi
akan mengikuti tes online dan tes wawancara,"tuturnya.
Sebab, belum tentu peserta yang nilai tes tertulis
dan pemahaman kepemiluannya bagus, sehingga dibutuhkan wawancara untuk
mengonfirmasi nilai yang ia dapat pada saat tes tertulis.
"Kalau
saat wawancara dia bagus maka tidak menutup kemungkinan dia terpilih sebagai
Panwaslu kecamatan. Metode ini kita lakukan dengan tujuan mendapatkan Panwaslu
yang berkualitas,"cetusnya.
Dia juga mengatakan, pengawasan tingkat kecamatan adalah tulang punggung Bawaslu sehingga maka ada tiga kualifikasi untuk mendapatkan Panwaslu yang berkualitas. Pertama, memiliki pemahaman yang kuat tentang kepemiluan, kedua punya pengalaman dan yang ketiga berintegritas. "Selain itu motode CAT atau socrates ini bertujuan menghindari segala macam kepentingan dan titip menitip. Saya selaku penanggung jawab memastikan kalau ada titipan dan dilaporkan disertai bukti-bukti maka yang bersangkuta tidak akan kami loloskan,"pungkasnya.(zhar/red)
Komentar