Vaksinasi di Oba Tengah Berjalan Aman

Vaksin Covid-19 di Oba Tengah

TIDORE-PM.com, Dalam rangka mendukung pelaksanaan Program Nasional Vaksinasi Covid-19 dan untuk mengendalikan penyebaran Covid-19, jajaran Pemerintahan kota Tidore di Kecamatan Oba Tenga melaksanakan pencanangan Vaksin covid-19. Kegiatan pencanangan Vaksin covid-19 yang dilaksanakan pada ahir pekan lalu itu dibukan secara resmi oleh Camat Oba Tengah, H. Rudy Ipaenin, SSTP, MH bertempat  di Aula Puskesmas Keluarhan Akelamo.

Camat Oba Tengah  H. Rudy Ipaenin, SSTP, MH dalam sambutan mengatakan, vaksinasi Covid-19 merupakan program nasional yang bertujuan untuk membentuk kekebalan kelompok. Dengan demikian, diharapkan agar kedepannya semua masyarakat bisa divaksin.

"Terkait dengan penyebaran informasi yang tidak benar atau hoaks tentang pelaksanaan vaksinasi ini tentu menjadi tanggung jawab kita bersama untuk melakulan sosialisasi kepada masyarakat dengan memanfaatkan pertemuan-pertemuan formal dan informal sekaligus menggunakan berbagai media yang tersedia, sehingga masyarakat bisa mendapatkan informasi yang tepat," ungkapnya.

"Yang jelas, Vaksin Sinovac itu Aman dan Halal  sesuai Fatwa Majelis Ulama Indonesia, karena diketahui sudah lulus uji klinis fase 1 dan fase 2 serta sedang menunggu hasil uji klinis fase 3," sambungnya.

Sementara itu Kepala Puskesmas Akelamo, Ratna Samad, S.STKeb menjelaskan  vaksinasi tahap 1 ini diutamakan untuk tenaga kesehatan pada Puskesmas Akelamo sebanyak 60 orang yang dibagi dalam 3 sesi, yaitu sesi pertama pada hari ini sebanyak 20 orang yang divaksin dan akan dilanjutkan pada hari senin pekan depan untuk 20 orang dan hari selasa esok akan dilakukana Vaksin kepada 20 orang lagi.

"Setelah seluruh tenaga kesehatan divaksinasi, tahap berikutnya akan dilakukan vaksinasi kepada pihak-pihak lainnya sesuai ketetapan pemerintah sampai kepada masyarakat umum,’’ terang Ratna.

Pada kesempatan tersebut Kapolsub Sektor Oba Tengah, Jainal Nurdin Onal Wajracyena juga menghimbau kepada masyarakat agar mendukung program nasional vaksinasi ini karena vaksinasi ini bermanfaat untuk membuat tubuh lebih tahan dari covid-19 dengan cara membentuk kekebalan tubuh secara spesifik dan juga akan mengurangi kemungkinan  covid-19 yang bergejala berat.

Senada  Danpos TNI,  Okki S Santoso menghimbau agar masyarakat tidak mudah percaya kepada informasi-informasi sesat atau hoax tentang program vaksinasi yang disebarkan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. (mdm/red)

Komentar

Loading...