Dispora dan KNPI Halut Gandeng OKP Dialog Publik Ketahanan Pangan

Foto Pembukaan Dialog

TOBELO-PM.com, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Senin (02/11) gandeng Organisasi Kepemudaan (OKP) se Halut Dialog Publik bahas Ketahanan Pangan Halut.

Kegiatan bertajuk Ketahanan Kabupaten Halut ditengah Pandemi Corona Virus Desiase (Covid 19), dihadiri dalam acara dialog Pj. Sekretaris daerah (Sekda) Halut Yhudihart Noy, Kadispora Zakeus Manery, Kabid Pangan Dinas Pertanian, Alwi Tutupoho, Ketua Baznas Halut Arifin Neka, dan Ketua KNPI Halut, serta seluruh OKP Halut. Bertempat Tugu Nusantara Kabupaten Halut.

Ketua KNPI Halut Christian Muloko mengatakan, kegiatan ini merupakan klaborasi antara Dispora, dan KNPI Halut, bersama OKP Halut. Saat ini kegiatan ini merupakan wujud kemanusiaan. Jika peka dengan kondisi ekonomi ditengah Wabah Covid 19 sudah terasa bahwa peredaran pertumbuhan ekonomi sudah terpuruk.

"Hari ini dengan resesi ekonomi ditengah Pandemi Covid 19, kami KNPI membuat kegiatan ketahanan pangan. Kemudian melalui kegiatan ini kita akan bicara kebijakan pemerintah, dan secara teoritis. Pastinya kegiatan ini, untuk kemaslahatan orang banyak," bebernya.

Pj. Sekda Halut Yhudihart Noya mengatakan, fenomena baru untuk ber KNPI yang sudah maju berfikir kedepan sesuai dengan tema. Jika OKP sudah berfikir langka ketahanan pangan maka ini bentuk pikiran maju pemuda. Tentunya ini menjadi spirit baru pemuda membuat pendobrakan kemajuan ekonomi. Orentasi pemuda yang membuka lahan pangan ini, bentuk dari kemajuan berfikir.

"Apalagi cara berfikir ini, ditengah pemuda, tentunya satu langka yang baik. saya akan tantang OKP jika mampu membuka lahan pertanian satu OKP satu hektar, Kami Pemda siap memberikan bibit pangan, apalagi saat ini NHM membuka kebijakan membeli hasil komuditi pangan masyarakat Lokal Halut," akhirinya.(Mar/red)

Komentar

Loading...