TOBELO-PM.com, Pimpinan Daerah (PD) Aisyiyah dan PD Pemuda Muhammadiyah (PM) Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Sabtu (16/04) membagikan masker ke penumpang di areal pelabuhan Fery Gorua, Kecamtan Tobelo Utara.

Pembagian masker itu guna pencegahan penyebaran Corona virus desiase (Covid 19).
Kepedulian terhadap Covid 19 itu dari Organisasi otom (Ortom) Muhammadiyah dibagikan enam dos masker yang diperuntukkan untuk warga sekitar, penumpang kapal, para sopir dan pedagang di areal pelabuhan Ferry.

Ketua PD Pemuda Muhammadiyah Halut Jumar Mafoloi mengatakan, kerja sama PD PM dan Aisyiyah Halut itu untuk kegiatan sosial dalam merespon pencegahan Covid 19 di Kabupaten Halut, terkhusus di pelabuhan Fery Gorua.

Hal ini karena pelabuhan Fery Gorua itu, ada lintas Bitung, dan Manado, Loloda, Morotai, dan Subaim, sehingga butuh perhatian khusus.

“Kami bagikan masker ini, bagian dari kepedulian PD Aisyiyah dan PM Halut untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid 19,” Ujar Jumar.

Senada, Ketua PD Aisyiyah Halut Hj. Nursia Soleman menuturkan, pembagian Masker ini sebagai bentuk aksi sosial ditengah ancaman Corona virus di Halut. Tak hanya itu, masih banyak terlihat sebagian penumpang kapal Fery tujuan Loloda, para pedagang, dan sopir truk, tidak memiliki Masker, sehingga kerja sama PD Aisyiyah dan PD PM Halut ini untuk memberikan masker secara gratis ke masyarakat.

Selain itu, dua Ortom Muhammadiyah itu, juga berencana membagikan sembako ke guru guru Sekolah Muhammadiyah pada Selasa (21/04) bakal membagikan sembako. “Hari ini kita bagikan masker untuk meringankan pemerintah dalam pencegahan Corona virus di Halut terutama di areal pintu masuk, seperti pelabuhan Fery.

“Selain itu, kami juga berencana Selasa membagikan sembako bagi guru guru di sekolah Muhammadiyah,” kata Hj Nursia.

Ia berharap, Pemerintah pusat, Provinsi dan Kabupaten harus bekerja secara maksimal untuk penanganan Covid 19. Ia juga meminta masyarakat, agar menaati arahan dan perintah dari Pemda Halut harus diikuti demi keselamatan kita sesama manusia.”Kami harap Warga menaati setiap kebijakan Pemda pencegahan dan pemutusan mata rantai Covid 19, kami juga minta masyarakat Halut tidak harus panik, dan tetap jaga jarak, diam dirumah, rajin cuci tangan serta menjaga imunitas sebagai daya tahan tubuh memutuskan mata rantai Corona virus,” harapnya. (red)