Polres Bekuk Pelaku Narkoba Pegawai Lapas Kelas II Tobelo

Penangkapan Pelaku Narkoba di Rumdis Lapas Kelas II Tobelo.

TOBELO-PM.com, Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Halmahera Utara (Halut) Rabu (19/02/2020) Pukul 21.00 Wit berhasil mengamankan satu pelaku pegawai Lapas Kelas II B Tobelo,  berinisial RS alias Ical. Ical diamankan karena memiliki satu saset plastik bening jenis sabu seberat 0,37 gram.

Pelaku pegawai lapas itu diciduk pukul 21.00 Wit malam, oleh tim Opsnal Satresnarkoba Polres Halut  tepatnya di Rumah Dinas Lapas Kelas II Tobelo, Desa Gorua Selatan, Kecamatan Tobelo Utara, Kabupaten Halut. Sementara untuk barang bukti (BB) yang diamankan yakni satu sachet plastik bening yang berisikan bubuk kristal yang diduga Narkotika jenis sabu dengan berat 0.37 gram. Polisi juga mengamankan satu buah HP milik tersangka.

Kasat Narkoba Polres Halut, Ipda Aktuin Manoharapon mengatakan, penangkapan tersangka dan penyitaan BB berdasarkan dengan informasi yang didapatkan anggota opsnal Satresnarkoba Polres Halut. Setelah mendapatkan informasi anggota opsnal Sat resnarkoba langsung melakukan penyelidikan untuk mencari tahu keberadaan orang tersebut,"Sekitar pukul 21.00 wit, kami mendapati di dalam rumahnya yang berada di rumah dinas lapas kelas II B Tobelo. Anggota Opsnal datang kemudian menunjukan surat perintah tugas, selanjutnya petugas langsung melakukan penggeledahan kepada tersangka, setelah melakukan penggeledahan di dalam rumah di tas tersangka, kemudian menemukan barang bukti yang diduga narkotika jenis sabu sebanyak 1 sashet yang disembunyikan di atas fentilasi kamar mandi rumahnya," jelasnya kepada wartawan, Kamis (20/2/2020).

Untuk tersangka dibawah ke kantor  Satresnarkoba Polres Halut, guna dilakukan tes urine. Tes urine tersebut guna melengkapi administrasi penyidikan. Setelah itu pihak penyidik akan mengembangkan kasus tersebut. "Kita akan melakukan tes urine kepada pelaku guna melengkapi administrasi penyidik, agar mengembangkan kasus tersebut,"ujarnya.

Terpisah, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Tobelo, Rizal Effendi ketika dikonfirmasi enggan berkomentar perihal tersebut, dengan alasan sedang sibuk untuk melakukan rapat dikantornya.(mar/red)

Komentar

Loading...