Bupati Sula Belum Mau Gelar Pilkades

Bupati Sula Hendrata Thes

SANANA-PM.com, Bupati Hendrata Thes belum mau menggelar pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kepulauan Sula (Kepsul) pada bulan Desember 2019 ini. Alasan ketua DPD Demokrat Malut ini, masyarakat belum matang dalam berdemokrasi. "Kematangan demokrasi belum ada. Untuk itu kalau kita laksanakan pilkades akan parcuma, karena siapa pun pemimpin yang akan terpilih dalam Pilkades, akan tetap kacau," ungkap Bupati Hendrata saat ditemui sejumlah wartawan, Kamis (12/12/2019). 

Hendrata
mengatakan, Pemda berkeinginan pelaksanaan Pilkades, dapat melahirkan pemimpin
yang bernar-benar berkualitas. Sebab itu, sebelum pelaksanaan Pilkades, Pemda
akan terlebih dahulu menurunkan tim untuk melakukan sosialisasi dan pembinaan
terhadap masyarakat. "Buat apa kita buru-buru, tapi pada akhirnya akan
bermasalah, kalau cuma mau bikin pemilihan Kades, besok atau lusa juga bisa,
tapi soal kematangan dan kualitas Pilkades itu yang kita utamakan. Untuk itu,
sebelum Pilkades dimulai, kita akan turunkan tim untuk lakukan sosialisasi dan
pembinaan Demokrasi terhadap masyarakt," ujarnya.

Lanjut
Hendrata, Apabila kematangan demokrasi sudah tumbuh dilingkungan masyarakat,
maka pelaksanaan pilkades akan dapat terlaksana dengan baik dan berkualitas dan
siapapun yang terpilih, itu benar-benar terpilih secara demokratis."Kalau
pemahaman demokrasi masyarakat sudah matang, maka siapapun yang terpilih akan
sudah tidak ada kubu-kubu, karena terpilihnya dengan demokratis,” jelasnya. Olehnya
itu, tambah Hendrata, Pelaksanaan Pilkades belum akan dapat dilaksanakan dalam
waktu dekat ini.  "Kita belum bisa
laksanakan dalam waktu dekat dan menunggu sampai dengan selesai
sosialisasi," pungkasnya. (fst). 

Komentar

Loading...