Banjir di Manado Bikin Harga Rica dan Tomat di Pasar Weda Naik

Barito

WEDA-PM.com, Bencana banjir dan tanah longsor di Manado Sulawesi Utara (Sulut) rupanya berdampak hingga ke Halmahera Tengah (Halteng).

Pasalnya, banjir yang melanda Sulut ini menyebabkan harga Rica dan Tomat di Pasar rakyat weda beranjak naik. Harga rica kribo yang biasanya dijual Rp35 ribu per kilogram kini beranjak naik menjadi Rp50 ribu perkilogram.

Rica nona yang biasa Rp65 ribu per kilogram kini naik menjadi Rp100 ribu per kilogram.  Sedangkan harga tomat yang biasanya dijual Rp12 ribu per kilogram sekarang naik di harga Rp20 ribu per kilogram. Untuk bawang tidak mengalami kenaikan harga.

Isra, salah satu pedagang di pasar rakyat Fidi Jaya, Weda mengatakan, kenaikan harga rica dan tomat ini lantaran pengaruh banjir di Manado. Hal ini lantaran rica dipasok dari Manado.  "Saat ini Manado terjadi banjir dan tanah longsor sehingga tidak ada pasokan lagi. Pasokan dari Manado tidak masuk,"kata Isra, kepada wartwan, kemarin.

Pedagang tersebut mengatakan, harga rica naik dari sebelumnya karena rica dipasok dari Makassar Sulawesi Selatan. "Biasanya, rica kita pasok dari Manado. Sekarang ini dari Makassar. Dan ini transportasi yang cukup besar,”ujarnya.

Sedangkan untuk tomat, memang tidak di pasok dari Makssar. Hanya saja stok sedang menurun. "Tomat ini kita ambil dari Subaim Kabupaten Halmahera Timur. Dan saat ini harga tomat juga naik karena pasokan menurun,"terang pedang itu.(msj/red)

Komentar

Loading...