Operasi Siaga Nataru 2019, Basarnas Ternate Turunkan 78 Personel
TERNATE-PM.com, Mengantisipasi Kecelakaan
Laut (Laka Laut) maupun darat saat meningkatnya pemudik yang terjadi menjelang
perayaan Natal 2019 dan pergantian Tahun Baru 2020, menggelar upacara Operasi
Siaga Nataru yang berlokasi di Markas besar Badan Searchand
Rescue Nasional (Basarnas) Ternate pada Selasa, (18/12/2019).
Kepada
poskomalut.com, Kepala Basarnas
Ternate Muhammad Arafah mengatakan, tujuan dilaksanakannya Siaga Nataru untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat
Maluku Utara (Malut),
yang akan melakukan aktivitas mudik menjelang perayaan Natal serta pergantian
tahun baru. Operasi Siaga Nataru akan dilaksanakan oleh Basarnas dari tanggal
(18/12/2019) sampai tanggal (08/01/2020) dengan menurunkan anggotanya sekitar
78 personil. "Kita akan mengarahkan 78 personil dengan menggunakan sarana
laut maupun darat, diantaranya 1 unit kapal KM Sar 237 Pandu Dewanata, 1 unit LB
309, 4 unit RigitInpertabel bot yang ditempatkan di Ternate, Tobelo, Bacan.
Sedangkan kendaraan darat yaitu Truk personil 4 unit, Rescue Truk 1 unit,
DimeksKomportement 2 unit serta Rescucer dan KLX 6 unit," ungkapnya.
Arafah
menambahkan, terkait semua alat yang dikerahkan nantinya di tempatkan pada
lokasi strategis yang diduga jumlah pemudiknya mengalami lonjakan. Selain itu,
peralatan miliki Basarnas yang diturunkan juga langsung dikerahkan ke lokasi
beserta personelnya yang sudah ditentukan untuk mengantisipasi terjadinya
kecelakaan di laut, darat, dan udara akibat kondisi cuaca yang membahayakan pemudik.
"Semua anggota sudah kami tempatkan di 10 pos yang kami tentukan
diantaranya Bandara Sultan Baabullah, pelabuhan Ahmad Yani, pelabuhan semut,
pelabuhan Dufa-dufa, pelabuhan Bastiong, tempat wisata Pantai Jikomalamo,
pantai Sulamadaha Ternate serta Pelabuhan Bacan, bandara Labuha, Bandara Kao
dan Pelabuhan Tobelo," jelasnya.
Untuk
itu, Arafah juga mengimbau
kepada masyarakat Malut yang akan melakukan aktivitas mudik agar selalu
berhati-hati dan utamakan keselamatan dengan memastikan kondisi cuaca yang baik
serta kendaraan yang digunakan dalam keadaan layak. "Kepada masyarakat
Malut yang akan melaksanakan perayaan Natal serta aktivitas mudik tahun baru
untuk lebih melihat situasi dan kondisi cuaca yang terupdate dari BMKG, apabila
cuaca memburuk maka sebaiknya ditunda dulu keberangkatannya sampai keadaan cuca
membaik agar keselamatan bisa terjamin. Apabila mendapat musibah maupun
kecelakaan yang tidak kita inginkan bersama agar langsung menghubungi
emergensicall 115 dan akan langsung direspon cepat oleh badan nasional
pencarian dan pertolongan," tutupnya. (Cr01/red)
Komentar