JAILOLO-PM.com, Senin 20 Juni dini hari menjadi malam yang malang bagi Minder Andres Najoas. Warga Desa Akediri, Kecamatan Jailolo, Halmahera Barat itu mengalami bencana rumah terbakar sekira pukul 01.33 WIT.

Disinyalir penyebab si jago merah melajap habis rumah Andres yang berbahan beton itu karena lupa padamkan api dari tungku seusai memanaskan air.

“Kami menerima laporan dari salah satu warga desa Akediri yakni Muhammad Nazwar bahwa telah terjadi kebakaran rumah warga. Petugas langsung menuju TKP pukul 01;48 WIT,” ujar Kabid Damkar Halbar, Djurahman Selpia.

Beruntung tidak ada korban jiwa di kejadian tersebut, pemilik rumah sudah dievakuasi anak-anaknya.

Djurahman menyebut, kerugian pemilik rumah ditaksir mencapai Rp150.000.000 lebih. Surat-surat berharga lainnya seperti berkas pensiun pun ludes terbakar.

Hingga berita ini naik tayang, pemilik korban kebarakan belum bisa dimintai keterangan.