TERNATE-pm.com, Wakil Wali Kota Kota Ternate, Nasri Abubakar resmi menutup Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Santri Pondok Tilawah Al-Quran Halimahtusahibah, (PTQ HS) Kota Ternate yaNg ke-1 tahun 2025.

Acara penutupan berlangsung di PTQ HS Kota Ternate, di Kelurahan Kalumata Kecamatan Ternate Selatan, Minggu (9/3/2025).

MTQ PTQ HS Kota Ternate, dibawa asuhan H. Sahil M. Nur (Pendiri PTQ HS) dan Hj. Nursina Umar. (Kepala PTQ HS) dimulai sejak Rabu 5 Maret 2025 dengan berbagai jenis mata lomba, seperti Tartil Quran, Tilawah, Hafalan 3 Zus, Puisi, Azan, Ayat Kursi, Kaligrafi.

Nasri Abubakar mengaku bangga atas prestasi para santri mampu mengamalkan Al-Qur’an. Ini menjadi bukti rasa kecintaan terhadap Al-Qur’an masih kuat di tengah-tengah perkembangan zaman saat ini.

“Kegiatan ini membuktikan, rasa cinta Al-Qur’an dari anak-anak kita masih tinggi di Kota Ternate,” kata Nasri.

Ia berharap para santri mampu menjadi teladan di tengah-tengah masyarakat, terpenting meningkatkan pengamalan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.

Pada kesempatan itu, Nasri juga berterim kasih secara pribadi maupun wakil wali kota, karena diangkat menjadi dewan pembina PTQ HS Kota Ternate.

“Saya sangat bangga didaulat sebagai pembina PTQ HS Kota Ternate,” ucapnya.

Nasri pun berkeinginan lomba Tilawah Al-Quran oleh PTQ HS terus berlanjut di tahun-tahun berikut.

“Saya berharap kegiatan ini terus berlanjut terus sepanjang PTQ HS ini berdiri,” harapnya.

Mag Fir
Editor