Bahas Pelantikan, Karang Taruna Temui Dinsos Malut

Foto bersama Kadinsos Malut dengan Ketua dan pengurus koordinator Karang Taruna se-Malut.(foto:ist)

TERNATE-PM.com, Ketua terpilih Koordinator Karang Taruna se-Maluku Utara (Malut), Malik Silia bersama dengan pengurus, Rabu (3/2/2021) melakukan pertemuan sekaligus silahturahmi dengan Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Provinsi Malut, Muhamad Ismail.

Pertemuan yang berlangsung di Sofifi kantor Dinsos Malut ini, sebagai langka awal membicarakan perencanaan pelantikan Ketua dan pengurus Koordinator Karang Taruna

Ketua terpilih Koordinator Karang Taruna se-Malut, Malik Silia kepada Poskomalut.com, Sabtu (6/2/2021) mengatakan inti dari silahturahmi ini sebagaimana kita membritahukan bahwa Karang Taruna yang sebelumnya sempat hilang akan hadir kembali

"Respon pertemuan ini dimana keluarga besar Dinsos Malut sangat baik dan insa allah kita akan bangun kerja sama dengan baik,"katanya

Menurutnya, dari hasil pembicaraan pertemuan ini juga, pihiknya sudah memutuskan akan melakukan pelantikan pada Maret nanti

"Selanjutnya kita tinggal eksen, kurang diskusi perbanyak eksekusi,"pungkasnya.(tal/red)

Komentar

Loading...